Peranan Harga

Posted on

Peranan Harga – Pada kondisi dan situasi penuh persaiangan peranan harga cenderung meningkat, menurut Prof.Michael Laric dalam buku Marketing Startegy and Management, Michael J Baker, Emeritus Proffesor of Marketing, Strathclyde University, England, peranan harga  dalam bauran pemasaran bahwa peranan harga cenderung meningkat  apabila kondisi-kondisi berikut terjadi;

  • produk tersebut pertama kali diterjunkan ke pasar;
  • dikaitkan dengan tujuan perusahaan;
  • perusahaan kompetitor melakukan penurunan harga;
  • adanya produk baru yang dihasilkan dari pengembangan teknologi  baru yang mempunyai sifat subtitusi dan lebih efisien serta efektif.

Disamping itu peranan harga menurut para ahli yaitu dari Prof Michael J Baker, harga memiliki peranan penting dalam bauran pemasaran dikarenakan :

  1. Elasitas harga lebih besar pengaruh terhadap permintaan dibandingkan dengan elasitas elemen marketing mix lainnya;
  2. Perubahan harga sangat mempengaruhi perubahan jumlah penjualan;
  3. Pelaksanaan perubahan harga jauh lebih mudah dibandingkan dengan rencana perubahan strategi produk atau promosi;
  4. Reaksi perusahaan saingan terhadap perubahan harga biasanya  lebih cepat dan sensitif;
  5. Dalam melaksanakan implementasi harga tidak memerlukan investasi modal;
  6. Harga suatu produk sangat dipengaruhi oleh faktor-faktor eksternal  (resesi ekonomi dan inflasi, peningkatan suhu persaingan, kejenuhan pasar atau kelebihan jumlah pasokan, muncul perusahaan kompetitor baru, dan berkembangnya konsumerisme).
Peranan Harga

Pengaruh Harga Terhadap Referensi Konsumen

Sedikit banyak Informasi yang diperoleh konsumen mempengaruhi terjadinya satu transaksi karena konsumen mempunyai  informasi atau referensi untuk membandingkan harga produk yang satu dengan produk yang lain dan dengan produk alternatif.
Konsumen  dalam upaya memutuskan pengambil keputusan pembelian suatu produk dipengaruhi dan dikenal dengan istilah peranan price  awareness dan prices consciousness. Adapun yang dimaksud dengan  price awareness adalah kemampuan individu/konsumen untuk mengingat harga baik harga produk itu sendiri maupun harga produk kompetitor untuk dijadikan referensi.
Sedangkan pengertian dari price  consciousness adalah kecenderungan konsumen untuk mencari
perbedaan harga.
Konsumen yang dikatakan price conciousness adalah konsumen yang cenderung untuk membeli pada harga yang relatif lebih  murah.
Umumnya pelanggan tersebut tidak memperhatikan kelebihan– kelebihan dari produk, tetapi hanya mencari harga yang mempunyai  perbedaan yang tinggi. Sampai saat ini, kebanyakan konsumen yang
mempunyai pendapatan rendah adalah konsumen yang memperhatikan price awareness dan price consciousness dalam  mengambil keputusan. Untuk itu umumnya mereka akan berusaha mencari informasi tentang harga dan proses seleksi yang tinggi.

Sensitif Harga

Dalam penentuan harga, produsen harus memahami secara mendalam besaran sensitifitas konsumen terhadap harga. Menurut  Roberto pada buku Applied Marketing Research bahwa dari hasil  penelitian menyebutkan isu utama yang berkaitan dengan sensitifitas  harga yaitu; elasitas harga dan ekspektasi harga.

Baca Juga:  Menggali Makna Mendalam dari Frasa "INNA QUWWATIH IHYA FATAROTH"

Sedangkan  pengertian dari elasitas harga adalah:

  • Konsumen cenderung memberikan respon yang lebih besar atas  setiap rencana kenaikan dibandingkan dengan kenyataan pada saat harga tersebut naik.
  • Konsumen akan lebih sensitive terhadap penurunan harga dibandingkan dengan kenaikan harga.
  • Elastisitas konsumen akan berkurang ketika melakukan shopping  dengan teman atau dipengaruhi oleh salesperson

Kata Kunci

  • tujuan penetapan harga
  • harga menurut konsep ilmu ekonomi
  • metode penetapan harga
  • tujuan penetapan harga menurut para ahli
  • peran pasar untuk pembangunan negara
  • sebutkan dan jelaskan faktor pertimbangan penetapan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *